Iklan Header

Cara Membuat Toko di Instagram Shopping, Ikuti Langkahnya!

JD Admin
Editor: Redaksi Jumat, 29 April 2022, 18.26 WIB Last Updated 2022-04-29T11:26:20Z
Baca Juga

Cara Membuat Toko di Instagram Shopping, Ikuti Langkahnya! - Fitur Instagram shopping telah disediakan oleh Instagram untuk memudahkan para penggunanya ketika ingin berbelanja melalui platform mereka. Pada umumnya Instagram merupakan media sosial untuk berbagi foto dan video.


Cara Membuat Toko di Instagram Shopping, Ikuti Langkahnya!


Akan tetapi dengan semakin banyaknya jumlah pengguna di Instagram, para pelaku bisnis kini mulai memanfaatkan platfrom tersebut untuk mempromosikan jasa dan produk yang mereka miliki.


Untuk membuat Instagram shopping di akun anda, Instagram dan Facebook harus telah meninjau dan memberi anda akses maka ok anda bisa mengaktifkan fitur tersebut. Ada beberapa syarat untuk bisa mengaktifkan Instagram shopping, berikut syarat lengkapnya.


Syarat Untuk Mengaktifkan Istagram Shopping


  1. Akun Instagram yang digunakan merupakan akun bisnis. 
  2. Pengguna harus menjual produk fisik, akun bisnis yang menjual jasa belum bisa menggunakan fitur ini. 
  3. Instagram anda harus terhubung dengan Facebook page bisnis anda. 
  4. Akun bisnis anda harus memenuhi standar kebijakan perdagangan yang disediakan Instagram dan Facebook.
  5. Kemudian anda harus terhubung dengan katalog produk di Facebook, anda bisa membuat katalog baru atau menghubungkannya katalog yang sudah ada.


Baca Juga: Cara Membuat Instagram Music di Instagram Stories Terbaru 2022


Jika anda sudah memenuhi syarat diatas maka selanjutnya anda perlu mengaktifkan fitur Instagram shopping di akun anda. Setelah akun anda disetujui untuk menggunakan Instagram shopping, sekarang saatnya anda untuk mengaktifkan fitur tersebut di profil anda. Berikut langkah-langkahnya:


  1. Buka profil Instagram anda.
  2. Buka setting atau pengaturan.
  3. Klik “bussines”.
  4. Klik “sign up for shopping”.
  5. Pilih “Accept Term”.


Kemudian Instagram dan Facebook akan meninjau akun Instagram anda terlebih dahulu, biasanya prosesor tersebut membutuhkan beberapa hari. Akan tetapi terkadang Instagram membutuhkan waktu yang lebih lama lagi. Jika akun sudah terverifikasi maka Instagram akan memberikan nontifikasi pemberitahuan kepada anda.


Setelah anda mengaktifkan fitur tersebut di Instagram. Sekarang anda bisa menandai produk atau memberi tag pada postingan serta story toko online anda. Berikut beberapa langkah yang bisa anda lakukan untuk menandai produk dipostingan anda:


  1. Masuk ke akun Instagram bisnis anda terlebih dahulu.
  2. Masuk ke Instagram setting.
  3. Setelah akun terverifikasi oleh Instagram, anda akan melihat menu shopping dan klik menu shopping tersebut.
  4. Pilih katalog dan upload foto serta pilih tag Product, disini anda bisa menandai 5 sekaligus untuk setiap konten yang anda posting.


Setelah fitur ini aktif maka anda dapat memberi tag pada konten lama yang sudah anda posting sebelumnya. Klik edit pada konten yang ingin anda ubah, dan pilih “tag product”. Dengan menggunakan fitur ini, baik penjual maupun pembeli akan memperoleh kemudahan untuk ketika berbelanja di Instagram.


Demikianlah Cara Membuat Toko di Instagram Shopping yang dapat anda coba sekarang juga. Sekarang anda bisa memulai untuk membuat toko di Instagram shopping dengan syarat bisa mengikuti langkah-langkah ataupun cara yang admin sampaikan diatas ini.


Selamat mencoba & semoga berhasil!



Baca Juga Artikel Menarik JabarDigital.com Lainnya di Google News

Komentar

Tampilkan

Terkini

Game

+